Berita

Buka Pelatihan Moderasi Beragama Bulan Ramadhan, Kakan Kemenag Padang Lawas Harap Peserta Tetap Semangat

Selasa, 28 Maret 2023 12:04 WIB
  • Share this on:

Padang Lawas (Humas). Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Beragama Angkatan III Di Wilayah Kerja Kementerian Agama Kabupaten Padang Lawas resmid dibuka oleh Kepala Kantor H. Abdul Manan, MA., di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu KanKemenag Kabupaten Padang Lawas, Senin (27/03).

Pembukaan pelatihan tersebut dihadiri oleh Wiidyaiswara Utama Jepri Arizal, M.Pd., dan Cut Dian Tarakavita, M.Pd. serta panitia Balai Diklat Keagamaan (BDK) Medan dan Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam, Sahut Martua Lubis, S.Ag.

H. Abdul Manan, M.A., dalam arahannya saat membuka kegiatan tersebut mengucapkan terimakasih kepada BDK Medan yang selama ini telah banyak memberikan pelatihan-pelatihan khususnya bagi Kementerian Agama Kabupaten Padang Lawas.

Lebih lanjut H. Abdul Manan menyampaikan bahwa pengutan moderai beragama merupakan Program Prioritas Menteri Agama sebagai turunan RPJMN dan Renstra Kementerian Agama Tahun 2020-2024, yang wajib dipahami oleh seluruh Aparatur Sipil Negera (ASN) Kementerian Agama. Oleh sebab itu, menjadi tugas dan tanggung jawab seluruh ASN Kementerian Agama untuk memberikan pemahaman yang benar tentang moderasi beraga, sehingga timbul sikap toleransi dan saling menghormati dan menghargai sesama anak bangsa, sehingga masyarakat hidup damai dan harmonis.” Ungkapnya.

Untuk kesempatan kali ini, pelatihan ini melibatkan (guru-guruku) pendidik di Madrasah agar bisa memberikan pemahaman, pengajaran dan pendidikan yang baik terhadap anak-anak kita semua. Khususnya dalam moderasi beragama, seperti sikap toleransi pada diri peserta didik. Terakhir, saya harapkan semua peserta bisa mengikuti kegiatan ini dengan baik, serius dan semangat walau semuanya dalam keadan berpuasa. “harap Kakan Kemenag Padang Lawas.

Sementara itu, mewakili panitia BDK Medan, Andum Dewi, S.Ag., S.Ipi., M.Pd. dalam sambutanya menyampaikan bahwa pelatihan akan dilaksanakan selama 6 hari kedepan. Oleh karenanya semua peserta telah diberikan surat tugas untuk mengikuti pelatihan penggerak penguatan moderasi beragama dari awal sampai selesai.

Kegiatan pembukaan pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Beragama Angkatan III Di Wilayah Kerja Kementerian Agama Kabupaten Padang Lawas berjalan dengan baik dan lancar ditandai dengan penyematan tanda peserta secara simbolis dan ditutup dengan foto bersama.

Editor:
Dini Ramadhani, S.M
Kontributor:
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Padang Lawas
Penulis:
Rizqi Mubarok Siregar, S.Pd
Fotografer:
Rizqi Mubarok Siregar, S.Pd